Jumat, 27 Maret 2020

Lancarkan Pembuangan Air, Babinsa Bantu Warga Bangun Saluran Air

Kodim Karanganyar - Serda Daris Babinsa Blulukan Koramil 16/Colomadu melaksanakan kerja bakti, gotong royong membangun saluran air, Rabu (25/3/2020).

Pembuatan saluran air dimaksudkan untuk memperlancar air dari warga, maupun air hujan seperti sekarang ini. Saluran air ini sangat membantu warga bila mana hujan, air tidak menggenangi jalan. Begitu pula dengan air dari warga akan lancar pembuangannya. Kami juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Babinsa, yang mau turun langsung membantu warga membangun saluran air ini,"ungkap Kepala Dusun.

Menurut Danramil 16/Colomadu Kapten Arm Priyo Heri Soetedjo,"kami tekankan kepada para Babinsa untuk lebih dekat dengan masyarakat, hal itu bertujuan agar dapat membantu kesulitan yang ada di wilayah desa binaanya. Termasuk menumbuh kembangkan lagi kerja bakti dan gotong royong yang sudah mulai luntur/hilang di masyarakat,"tegas Danramil.

(16-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Musrenbang Kabupaten Karanganyar Tahun 2024

KARANGANYAR — Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama, S.I.P., menghadiri Musrenbang Kabupaten Karanganyar di ...