Kamis, 11 Maret 2021

Kodim 0727 Karanganyar Gelar Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M


KARANGANYAR - Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, dalam memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M, Kodim 0727/Karanganyar menggelar pengajian di Garasi Makodim, yang dihadiri seluruh Prajurit dan PNS jajaran Kodim 0727/Karanganyar, Rabu 10 Maret 2021.



Dalam sambutanya Dandim 0727/Karanganyar Letkol Inf Ikshan Agung Widyo Wibowo, S.I.P menyampaikan, puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat-Nya, sehingga kita dapat  memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, dengan tema “ Maknai Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021M Sebagai Landasan Moral Prajurit Dan PNS TNI AD Bermetal Tangguh".


Lebih lanjut Dandim menyampaikan, dengan memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, sebagai umat Islam diharapkan kita dapat mengambil nilai – nilai positif dan mengimplementasikan apa yang sudah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari – hari, serta menjadikannya landasan dalam menjalankan tugas,” ungkap Dandim.(Tr-Kra27)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT Ke 58 Korem 074/Warastratama Gelar Ziarah Rombongan

KARANGANYAR — Dalam rangka memperingati HUT yang ke 58, Korem 074/Warastratama melaksanakan ziarah rombongan dan tabur bunga yang dipimpin o...