Kamis, 08 April 2021

Tingkatkan Kualitas Prajurit, Kodim Karanganyar Gelar Binsiap Apwil dan Puanter Triwulan I TA. 2021

KARANGANYAR - Kepala Staf Kodim  0727/Karanganyar Mayor Inf Sudarmin mewakili Komandan Kodim Letkol Inf Ikshan Agung Widyo Wibowo, S.I.P., membuka Penyelenggaraan Kegiatan Pembinaan Kesiapan Aparat Kewilayahan Dan Kemampuan Teritorial Triwulan I Ta. 2021 Kodim 0727/Karanganyar, di Garasi Makodim jln Lawu No 387 kelurahan Cangakan, kabupaten Karanganyar, Rabu 07 April 2021.

Kegiatan Binsiap Apwil dan Puanter diikuti oleh Danramil jajaran Kodim 0727/Karanganyar, Staf Makodim beserta Babinsa jajaran Kodim 0727/Karanganyar.

Dalam sambutannya Mayor Inf Sudarmin menyampaikan, bahwa sebagai aparat kewilayahan Apwil diharapkan mampu meningkatkan kemampuan kerja, baik manajemen teritorial maupun pembinaan di wilayah.

"Jadikan kegiatan ini sebagai barometer bagi kita selaku aparat kewilayahan, mulai Danramil sampai dengan Babinsa guna menunjang tugas pokok Kodim dengan tujuan sebagai bekal tugas pemberdayaan wilayah pertahanan darat melalui kegiatan metode Binter di lapangan, sekaligus untuk meningkatkan kualitas dan produktifitas kerja.

Kegiatan ini juga merupakan bagian yang sangat penting bagi kesiapan seluruh aparat kewilayahan dalam menjalankan fungsi pembinaan territorial, sekaligus sebagai fungsi utama di TNI AD.

Lebih lanjut Kasdim menekankan kepada para peserta untuk dijadikan pedoman dalam bertugas diantaranya, agar peserta dapat meningkatkan dan pelihara kesiapan sebagai aparat wilayah serta mantapkan kemampuan teritorial, meningkatkan kemampuan pemberian laporan kepada Komando atas agar dapat ditindak lanjuti serta mempelajari kembali lima kemampuan teritorial, Sikap teritorial dan metode pembinaan teritorial, serta penerapan protokol kesehatan guna pencegahan Covid-19.(Lam-Kra27)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TMMD Resmi Ditutup Dengan Ditandai Penyerahan Peralatan Kerja

KARANGANYAR — TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap IV tahun 2024 di kabupaten Karanganyar resmi ditutup dengan upacara penut...