HUT ke 67 Kopassus, Dandim Karanganyar Ikuti Komando Enduro Trail

Karanganyar - Dalam rangka memperingati HUT ke 67 Kopassus Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos ikuti Komando Enduro Trail (Komet). Pada saat acara tersebut, Danjen KOPASSUS Mayjen TNI I Nyoman Cantiasana melepas peserta Komando Enduro Trail (Komet), dari Mako KOPASSUS Grup 2 Kandang Menjangan Kartasura Sukoharjo. Sabtu (04/5)

Sebanyak 1650 peserta ikut ambil bagian dalam event yang digelar dalam rangkaian HUT KOPASSUS ke-67 ini.

“Pada event Komet yang diikuti 1650 peserta yang terbagi dua kelas yaitu untuk kelas private 150 peserta dan kelas reguler 1500 peserta,” kata Mayor Inf Franki Susanto, Danyon 22 Grup 2 KOPASSUS, selaku ketua panitia.

Selain Danjen KOPASSUS, hadir pula Kasdam Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa, Danrem Kol Inf Rafael Granada Baay, Dangrup 2 KOPASSUS Letkol Inf Aulia Dwi Nasrullah dan sejumlah pejabat TNI Solo Raya.

Untuk kelas private dimulai hari ini, start dari Mako Grup 2 menuju Tawangmangu, menginap semalam dan finish di The Park Mall Solobaru. Sedangkan kelas regular start dan finish pada hari Minggu (05/5) pagi di The Park Mall Solobaru.

(Pendim 0727/Kra)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sertijab Dandim Wonogiri Laporan Korps Kasi Intel Dan Kasilog Jajaran Korem 074 Warastratama

Tak Ada Rotan Akar Pun Jadi

Batu Miring Sebagai Penahan Tanah Badan Jalan