Karanganyar
– Menjelang pelaksanaan Pemilu Legislatif (Pileg) dan Pilpres 2019 di
wilayah Ngargoyoso, Babinsa Berjo Koramil 09/Ngargoyoso, Serka Fajar
Pamungkas bersama dengan Polsek, Forum Komunikasi antar Umat Beragama
(FKUB), Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat di Ngargoyoso menggelar Do’a
bersama dalam rangka untuk menjaga dan memelihara Kamtibmas jelang
Pemilu 2019 di wilayah Kec. Ngargoyoso agar tetap aman damai dan sejuk.
Jumat (05/04)
Kegiatan do’a bersama tersebut bertujuan untuk mendoakan Bangsa dan
Negeri Indonesia ini agar dalam pelaksanaan pesta demokrasi 2019 dapat
berlangsung dengan aman, damai, sejuk dan dijauhkan dari segala bentuk
perpecahan serta diberikan pemimpin yang menjadi berkah buat bangsa dan
negara.
“Dalam
pelaksanaan Pilpres pada 17 April 2019 nanti semoga semua warga
Ngargoyoso saling menjaga ketertiban, tetap menjaga hubungan baik antar
pemangku kepentingan (steak holder) beserta tokoh agama yang sudah
terjalin baik dan kondusif, serta berharap adanya pemilu ini tidak
memicu perselisihan hanya karena berbeda pilihan. Jadi intinya dalam
acara do’a bersama agar supaya pelaksanaan Pemilu serentak berjalan
dengan aman, damai, dan nyaman di wilayah hukum Ngargoyoso,” tandas
Fajar.
Ditambahkan Babinsa bahwa pada era sekarang masyarakat sudah semakin
pandai dan tidak mudah terpengaruh informasi dari luar, baik yang berbau
kepentingan politik praktis dan cenderung gaduh, tidak mempolitisasi
agama untuk kepentingan politik. Para kontestan untuk bisa mengedepankan
praktik politik universal dibanding praktis dan politik praktis hanya
mengutamakan kepentingan kelompok, yang mana kerapkali merugikan pihak
lain. Semoga dalam pelaksanaan Pemilu 2019 nanti wilayah Ngargoyoso
dapat berlangsung aman, damai dan sejuk,”harap Babinsa.
(09-Pendim 0727/Kra)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar