Senin, 19 Agustus 2019

Danramil Mojogedang Ajak Warganya Untuk Melanjutkan Perjuangan Para Pahlawan

Kodim Karanganyar – Danramil 05/Mojogedang Kodim 0727/Karangayar Kapten Cpl Bambang SP bersama Forkopimca menghadiri Upacara Bendera HUT RI ke 74, di Lapangan Desa Mojogedang, Kecamatan Mojogedang Kab. Karanganyar, Sabtu (17/08/2019).

Upacara juga dihadiri oleh Camat Mojogedang Drs. Sutrisno, MM, Kapolsek Mojogedang AKP Mardiyato, anggota LVRI kec. Mojogedang, Kepala Dinas instansi, Kepala Desa seKecamatan Mojogedang, pimpinan Ormas dan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, sedangkan pada saat upacara penurunan bendera turut hadir juga para orang tua dari anggota Paskibraka. Sehingga bisa menyaksikan ketangkasan gerak dari putra putrinya yang mendapat kepercayaan sebagai Paskibraka, melalui seleksi sampai pelatihan selama Sebulan setengah.

Pak Camat mengucapkan terima kasih atas keberhasilan para pelatih dari Koramil maupun dari Polsek Mojogedang dalam mendidik, membina dan melatih tim Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) ini, sehingga  dapat menjalankan tugasnya dengan baik tanpa ada kendala yang berarti. Di tahun ini respon dan antusias masyarakat di wilayah Kec. Mojogedang sangat baik, karena walaupun tidak ikut upacara mereka berbondong  – bondong menyaksikan setia menonton langsung memadati jalan menuju lapangan dan di seputaran lapangan. Hal tersebut menunjukkan jiwa patriotisme dan peduli masyarakat dalam meyambut HUT Kemerdekaannya,”ungkapnya.

Dalam peringatan HUT RI ke-74 ini agar bersama-sama menanamkan rasa Nasionalisme terhadap Bangsa dan Negara ini. Mari kita jadikan peringatan hari Kemerdekaan sebagai momentum untuk memperbaiki dimulai dari diri kita sendiri,”terang Kapten Bambang Danramil Mojogedang.

Ditambahkan Danramil, “Melanjutkan perjuangan para pahlawan merupakan kewajiban seluruh warga Bangsa Indonesia. Apalagi kita sebagai Generasi penerus hanya sebagai penikmat Kemerdekaan yang ditebus dengan tumpah darah oleh para pendahulu.

“Kita lanjutkan perjuangan dengan cara mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan positif dan bersama-sama membangun indonesia untuk lebih maju,” pungkasnya.

(05-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Serka Maryadi Pantau Penggilingan Padi Di Wilayah Binaannya

KARANGANYAR — Dalam rangka meningkatkan swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah bekerjasama dengan TNI, Serka Maryadi Babinsa Des...